Search

Awalnya Acuh terhadap Lingkungan, kini Warga Lebak Rejo Rajin ... - Surya

SURYA.co.id | SURABAYA – Kompetisi kampung ramah lingkungan telah banyak digalakkan, tetapi tidak semua kampung memahami cara membiasakan diri untuk ramah lingkungan.

Hal ini dialami kampung Lebak Rejo, khususnya pada RT 1 dan RT 2, RW 1 Kelurahan Gading, Kecamatan Tambaksari.

Warga kampung di lingkungan ini cenderung acuh pada masalah lingkungan.

Namun, mulai 2015 warga kampung menjadi sasaran Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) sebagai kampung binaan departemen Teknik Lingkungan.

Upaya penghihjauan dengan menanam tanaman sayur dan tanaman hias mulai dilakukan oleh warga.

Kemudian beranjak dengan menerapkan pemilahan sampah. Sampah kering di kumpulkan menjadi bank sampah untuk dijual. Sedangkan sampah basah digunakan sebagai bahan baku kompos.

Setiap lima rumah terdapat tong berwarna biru yang disediakan mahasiswa Teknik Lingkungan ITS untuk proses pembusukan sampah basah menjadi kompos.

Fitri Rusdiana (40),warga RT 01 mengunkapkan sejak tahun 2000 dirinya tinggal di kampung tersebut, program ramah lingkungan baru dilaksanakan pada 2015.

Hal ini karena adanya penyuluhan secara intens dari ITS ke kampungnya. Sebab menurutnya warga tidak banyak yang memahami cara menjaga lingkungan.

“Kalau didampingi mau malas kan sungkan (malu), jadi ya akhirnya banyak yang tergerakmilah sampah,” tuturnya, Senin (7/8/2017).

Let's block ads! (Why?)


Baca Kelanjutan Awalnya Acuh terhadap Lingkungan, kini Warga Lebak Rejo Rajin ... - Surya : http://ift.tt/2uiYMnH

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Awalnya Acuh terhadap Lingkungan, kini Warga Lebak Rejo Rajin ... - Surya"

Post a Comment

Powered by Blogger.