Search

Sayur Pokcoy Lezat Dicampur dengan Nasi Goreng - Indopos

INDOPOS.CO.ID - Nasi Goreng adalah makanan yang sangat familiar. Semua kalangan, pastinya sudah tahu rasa khas yang dinikmati. Beraneka ragam bahan telah dipadukan pada makanan tersebut. Tapi jangan salah, bagi Chef Evi Song, bahan pokok utama yang biasa terdapat dalam nasi goreng justru di combine dengan sayur Pokcoy. Dimana Pakcoy didapat berkat hasil panen para penghuni apartemen Royal Meditrania yang berada di Letjen S Parman, Tanjung Duren, Jakarta Selatan dengan memaksimalkan rooftop sebagai lahan bercocok tanam.

Dicombine dengan sayur asal China  bukan tanpa sebab, ternyata ada banyak kandungan vitamin yang didapat didalamnya. Salah satunya Vitamin A yang cocok dengan mata. Tapi jangan salah, Pakcoy sangat tidak baik jika direbus, karena bisa mengurangi kandungan vitamin yang ada didalamnya. Baiknya, jika digoreng dengan makanan agar menyerap kedalam makanan atapun dikukus.

"Jika direbus vitaminnya masuk ke dalam air dan otomatis dibuang air sisa rebusan sayur tersebut," kata Evi Song yang juga koordinator Komunitas di Apartemen Royal Meditrania.

Benar saja, rasa pakcoy yang ramah dilidah menambah kelezatan nasi yang disimpan diatas telur yang sudah didadar. Tak salah paduan yang diberikan, belum lagi, aromanya sangat berbeda ketika pakcoy berada didalam wajan. "Kandungan folat yang terdapat dalam sayuran pokcoy membuatnya sangat baik dikonsumsi oleh perempuan yang sedang hamil," akunya.

Nah, tentunya penikmat nasi goreng pastinya sangat penasaran dengan nikmatnya nasi gorengan dengan pokcoy. Selain nikmatnya dapat, juga berguna bagi kesehatan, karena ada banyak manfaat yang didapat setelah menyantap hidangan tersebut.

Tak hanya nasi goreng, wanita yang juga menjadi instruktur senam tersebut, juga membuat orak arik pakcoy dengan dipadukan potongan wortel bersama jamur yang dialasi sayur pakcoy (ham)

Let's block ads! (Why?)


Baca Kelanjutan Sayur Pokcoy Lezat Dicampur dengan Nasi Goreng - Indopos : http://ift.tt/2xHl7O3

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Sayur Pokcoy Lezat Dicampur dengan Nasi Goreng - Indopos"

Post a Comment

Powered by Blogger.