elang Galungan Harga Sayuran Naik, Daging Babi Stabil
TRIBUN-BALI.COM, TABANAN – Beberapa hari jelang perayaan Hari Raya Galungan pada 1 Nopember 2017 sejumlah harga sayur mayur di Pasar Kota Tabanan mengalami kenaikan.
Hal itu terasa sejak Kamis (27/10) dari hasil monitoring harga yang dilakukan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Tabanan.
Kepala Dinas Perindag Tabanan, I Gusti Nyoma Arya Wardana mengatakan kenaikan harga tersebut dipicu oleh faktor psikologi pasar.
“Kenaikan tidak terlalu besar berkisar antara seribu hingga tiga ribu rupiah,” katanya, (27/10).
Harga komoditi di pasar yang mengalami kenaikan di antaranya, wortel dari Rp 12 ribu menjadi Rp 15 ribu.
Kentang dari Rp 14 ribu menjadi Rp 15 ribu. Bawang merah kualitas I dari 16 ribu menjadi 18 ribu.
Lombok mengalami kenaikan Rp 3 ribu. Buah mangga dan jeruk mengalami kenaikan seribu hingga dua ribu.
“Ada komoditi yang mengalami penurunan harga, yakni tomat dan bawang putih sebesar Rp 2 ribu hingga Rp 3 ribu,” ujarnya.
Baca Kelanjutan Lima Hari Jelang Galungan Harga Sayuran Meroket di Tabanan - Tribun Bali : http://ift.tt/2xvwffY
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lima Hari Jelang Galungan Harga Sayuran Meroket di Tabanan - Tribun Bali"
Post a Comment