Search

Tahukah Anda 10 Rahasia Kesehatan Sayur Kubis? - BeritaSatu

Tahukah Anda 10 Rahasia Kesehatan Sayur Kubis?

Ilustrasi pedagang kol (Antara/Basri Marzuki)

Tanaman kubis di Indonesia sangat jamak dimasak menjadi sayur yang sedap rasanya. Ternyata tak hanya untuk goyang lidah, sayuran dari jenis kol ini ini menyimpan rahasia kesehatan yang luar biasa.

Mengandung polifenol, kubis itu dikenal karena kaya sifat antioksidannya. Bahkan polifenol sebagai salah satu antioksidan utama yang membantu melindungi sel tubuh. Sayuran ini juga mengandung mineral lain seperti potasium, magnesium dan kalsium.

Berikut 10 manfaat meminum air kubis untuk kesehatan:

1. Mencegah Infeksi: Kubis mengandung semua nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh agar tetap sehat. Minum segelas jus kubis membantu melawan semua patogen berbahaya dan mencegah segala jenis infeksi.

2. Kesehatan Mata: Mengandung beta karoten, maka kubis mencegah degenerasi makula dan bagus untuk kesehatan mata Anda.

3. Bagus untuk Kulit: Terdapat unsur fitokimia dan antioksidan, jus kubis membantu mengatasi masalah kulit seperti jerawat dan bahkan kekeringan.

4. Melindungi Tulang: Minum segelas jus kubis secara teratur membantu menjaga tulang tetap sehat.

5. Detoksifikasi Alkohol: Jika Anda pecandu alkohol, minumlah jus kubis saat perut kosong keesokan paginya. Ini dapat membantu mendetoksifikasi perut dan juga hati.

6. Mengobati Maag: Kubis kaya fitonutrien. Minum jus kubis secara teratur, membantu memperkuat ketahanan lapisan perut dari serangan asam. Maka kubis menjadi pengobat sakit maag yang efektif.

7. Menurunkan Resiko Kanker: Mengkonsumsi kubis membantu melawan stres oksidatif kroni, maka membantu menurunkan risiko kanker.

8. Memurnikan Darah: Antioksidan yang terkandung dalam kubus membantu mendetoksifikasi darah. Ini mencegah masalah kesehatan serius yang berkaitan dengan darah seperti tekanan darah tinggi.

9. Menurunkan Berat Badan: Mengkonsumsi air kubis adalah salah satu cara terbaik menurunkan berat badan, sebab sayuran ini mendetoksifikasi tubuh dari semua elemen beracun.

10. Menjaga Kesehatan Liver: Mengandung salah satu antioksidan yang paling dikenal yang disebut 'Indole-3 carbonile', maka air kubis membantu mendetoksifikasi hati yang kemudian menjaga kesehatan liver.[]


Sumber: boldsky.com

Let's block ads! (Why?)


Baca Kelanjutan Tahukah Anda 10 Rahasia Kesehatan Sayur Kubis? - BeritaSatu : http://ift.tt/2C26Ltt

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tahukah Anda 10 Rahasia Kesehatan Sayur Kubis? - BeritaSatu"

Post a Comment

Powered by Blogger.